Monday, August 11, 2008

Nyanyi Ulu Hati


kekasih berjubah bunga, datanglah


hari murung dirundung sakit
matahari pergi dingin menjerit
telapak kering berpasir
gersang yang desir

hari menua jauh bertempuh
biru haru ungu jantung keluh
benak memandang matanya linang
ke dekapan remang

danau semedi, letakkan puas diri
pada sunyi tubuh jerami rapi

pintu waktu, gua rongga, angin lega

beliung rasa melarung angkara

hari warna layar jejaka
tualang tak mau sia
dari gunung tanpa nama ke bebatu samudra
kaki tangan anak kembara

duhai kekasih berjubah bunga bagilah kelopakmu sebilah
harumkan, berbelaslah pada doa


No comments:

Post a Comment