Monday, December 15, 2008
Aku Tak Mau Sia-sia
Setiap hari kutulis
barisan lirik
serpih perjalanan
yang bertaburan di halaman kenyataan
mimpi adalah bunga bermekaran
sering terabaikan
Dengan isak tertahan
dan selembar tissue waktu
selalu kuambil langit yang gugur
ke laut lepas
Aku tak mau sia-sia
hingga sekedip kelopak mata pun
atau helai rambut jatuh
dan lenguh domba di pembantaian
kuabadikan dalam catatan
Tak mau sia-sia
Barisan lirikku yang bubar
doa-doa tak terkabul
dilarung laut lepas
bebas.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
dalam..
ReplyDeletetak mampu terungkapkan olehku maknanya
Aq juga gak mau sia-sia, tapi anehnya kesia-sia-an justru cukup sering terjadi...
ReplyDelete